Soal Latihan dan Jawaban Konsep Redoks Reduksi Oksidasi

Soal Latihan dan Jawaban Konsep Redoks Reduksi Oksidasi

Evaluasi pemahaman kamu tentang konsep Redoks. Latih dan lihat sejauh mana pemahaman kamu tentang reaksi reduksi dan oksidasi meliputi ciri-ciri redoks dan  bilangan oksidasi melalui soal latihan. Soal latihan kimia ini terdiri dari sepuluh soal tentang konsep redoks yang disesuaikan dengan materi yang telah dibahas pada beberapa artikel sebelumnya khususnya yang berhubungan dengan reduksi, oksidasi, dan bilagan oksidasi.

Petunjuk :
  1. Pilih salah satu opsi jawaban yang tersedia
  2. Jawaban yang sudah dipilih tidak dapat diubah
  3. Klik tombol submit untuk melihat skor kamu
  4. Skor hanya dapat dilihat jika semua soal telah dijawab
  5. Klik tombol prev atau next untuk melihat soal latihan serupa
Chemistry MCQs by Bahan Belajar Sekolah

Bidang Study  : Kimia
Topik                 : Konsep Redoks
Jumlah Soal     : 10 
Passing Score : 60%
Sisa Waktu :

  1. Perhatikan beberapa hal terkait konsep redoks berikut ini!
    1. Pengikatan oksigen
    2. Pelepasan elektron
    3. Penurunan bilangan oksidasi
    4. Penangkapan elektron
    Yang merupakan pengertian dari reduksi adalah ...
    1 dan 2
    2 dan 3
    3 dan 4
    2 dan 4
    1 dan 4

  2. Salah satu ciri yang menggambarkan pengertian dari reaksi oksidasi adalah ...
    Pengikatan elektron
    Pelepasan oksigen
    Penurunan bilangan oksidasi
    Penangkapan elektron
    Pengikatan oksigen

  3. Muatan yang diemban oleh suatu atom jika elektron ikatan didistribusikan kepada unsur yang lebih elektronengatif disebut ...
    Elektron valensi
    Elektron bebas
    Derajat ionisasi
    Bilangan oksidasi
    Bilangan reduksi

  4. Dalam sebuah reaksi redoks, zat yang megalami oksidasi disebut ...
    Pengoksidasi
    Oksidator
    Reduktor
    Hasil reduksi
    hasil oksidasi

  5. Bilangan oksidasi Al2O3 adalah ...
    -1
    0
    +1
    +2
    +3
  1. Bilangan oksidasi unsur C pada CH4 adalah ...
    +4
    +2
    0
    -2
    -4

  2. Bilangan oksidasi Mn tertinggi terdapat dalam senyawa ...
    KMnO4
    K2MnO4
    MnCl2
    Mn2(SO4)3
    Mn(NO3)2

  3. Bilangan oksidasi Ni dalam ion [Ni(CN)4I]3- adalah ...
    +4
    +3
    +2
    0
    -2

  4. Zat yang berperan sebagai reduktor pada reaksi CuO + H2 → Cu + H2O adalah ...
    Cu dan CuO
    Cuo
    Cu
    H2O
    H2

  5. Zat yang mengalami reduksi dalam reaksi Cu + 4HNO3 → Cu(NO3)2 + 2NO2 + 2H2O adalah ...
    Cu
    Cu(NO3)2
    NO2
    HNO3
    H2O

 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Contact Us

Nama

Email *

Pesan *

Back To Top